» » Ditanya surat perintah, polisi ini perlakukan warga laiknya penjahat

Ditanya surat perintah, polisi ini perlakukan warga laiknya penjahat

Penulis By on Tuesday, October 27, 2015 | No comments

Detik Sulteng - Guna meningkatkan ketertiban lalu lintas, Korlantas Polri menggelar Operasi Zebra di seluruh Indonesia yang berlangsung sejak 22 Oktober sampai 4 November 2015 mendatang. Selama berlangsungnya operasi, polisi diperintahkan untuk menindak tegas pelaku pelanggaran lalu lintas maupun pengendara yang tak memiliki surat-surat lengkap.

Namun, operasi yang seharusnya menjadi perwujudan ketertiban di jalanan diwarnai tindakan arogan dari petugas. Hanya karena ditanya surat perintah operasi, para polisi yang bertugas malah memperlakukan seorang pengendara laiknya pelaku kriminalitas.

Hal ini dialami oleh seorang pengendara motor bernama Joni Hermanto di Sumatera Barat saat melintasi Jl Raya Padang Panjang-Solok, Padang Panjang, Sumatera Barat, Kamis (22/10) lalu sekitar pukul 15.00 WIB. Saat itu, korban sedang melakukan perjalanan dari Bukittinggi menuju Batusangkar.

Saat dihentikan salah satu petugas, Joni tak lantas menunjukkan surat-surat yang diminta, dia memilih mempertanyakan surat perintah dalam menggelar razia. Namun, dia malah dibentak dan diperlakukan seperti penjahat. Perlakuan tidak menyenangkan tersebut direkamnya dalam video berdurasi 3 menit 11 detik dan diunggah melalui Facebook.

Berikut videonya:


Baca Juga Berita Terkait Lainnya
 
Selamat Datang Di Detik Sulteng I Nomor Telepon Penting : Polda Sulteng – 0451 429701/455095/422522 I Polresta Palu – 0451 421015/457786/453551 I Polsek Palu Barat – 0451 453207 I Polsek Palu Selatan – 0451 481215 I Polsek Palu Timur – 0451 411441 I Sulteng Emergency Service 119 (SES) – 0451-41194 I Pemadam Kebakaran – 0451 423113 I Gegana – 0451 429701/421115 I Kodim – 0451 421913 I PDAM – 0451 482469/482616 I Pelni (Informasi) – 0451 421696 I PLN Area Palu – 0451 423359/421488 I PLN Kamonji – 0451 455666 I PLN Unit Gangguan – 0451 455222 I RSU Anutapura – 0451 90320212 I RSU Bala Keselamatan – 0451 425351/42176 I RSU Budi Agung – 0451 421360 I RSUD Undata – 0451 421470 I Bandara Mutiara (Informasi) – 0451 481702/483714